Di pertandingan matchday terakhir Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa, telah menghadirkan pertarungan antara Prancis melawan Belarusia yang di helat di Stade de France, dini hari.

Bertindak sebagai tuan rumah, Prancis bisa mengendalikan pertandingan hingga babak kedua usai. Mereka sukses meraih kemenangan tipis 2 - 1 lewat gol goL Antoine Griezman dan Olivier Giroud. Sementara Belarusia sukses memperkecil kedudukan lewat gol Anton Saroka.

Prancis bisa mendominasi jalannya pertandingan sejak pluit pertama di bunyikan. Meski demikian, mereka cukup kesulitan untuk menembus pertahanan Belarusia yang bermain ketat dan di siplin sejak pertandingan di mulai.

Terus berusaha menakan pertahanan Belarusia, akhirnya Prancis berhasil membuka keunggulan di menit ke 27. Sebuah terobosan Blaisen Matuldi yang mengirim umpan ke dalam kotak penalti, Griezman yang berada tak jauh dari titik jatuh umpan tersebut pun langsung berlari dan mengakhiri umpan tersebut dengan tembakan keras yang bersarang di gawang Belarusia.

Hanya 6 menit berselang, Prancis berhasil menggandakan skor menjadi 2 - 0. Kali ini lewat aksi Olivier Giroud yang berhasil mencatatkan namanya di papan skor. Tembakan keras yang di lepaskan mampu melewati 3 pemain Belarusia sebelum meluncur tajam ke dalam gawang.


Di menit menit akan berakhirnya pertandingan babak pertama, Belarusia berhasil memperkecil kedudukan menjadi 2 - 1. Sebuah aksi Nikita Korzun yang berhasil melewati beberapa pemain Prancis, ia pun melapaskan umpan ke dalam kotak  penalti, Saroka yang berdiri tegak pun memberikan tembakan ke arah tiang jauh tanpa bisa di jangkau oleh Lloris.

Kembalinya di paruh kedua, Prancis tampak menurunkan tempo permainannya demi menjaga kedudukan skor yang telah di peroleh. Hal tersebut pun langsung di manfaatkan oleh Belarusia. Mereka melancarkan serangan demi serangan ke kandang Prancis. Namun, hingga pertandingan babak kedua usai, skor masih tertahan 2 - 1.

Kemenangan ini telah membuat Prancis lolos langsung ke Piala Dunia 2018 sebagai runer Grup A.

Susunan Pemain Prancis: Hugo Lloris, Samuel Umtiti, Raphaël Varane, Lucas Digne, Djibril Sidibé, Blaise Matuidi, Corentin Tolisso, Olivier Giroud, Antoine Griezmann (Moussa Sissoko), Thomas Lemar (Dimitri Payet), Kingsley Coman (Kylian Mbappé).

Susunan pemain Belarusia: Sergey Chernik, Aleksei Yanushkevich (Aleksandr Sachivko), Sergey Politevich, Maksim Volodko, Sergey Matveychik, Aleksandr Karnitskiy, Stanislav Dragun, Nikita Korzun (Artem Bykov), Anton Saroka, Igor Stasevich, Yuri Kovalev (Maksim Skavysh). 

0 comments so far,add yours

Note: Only a member of this blog may post a comment.