Pertandingan yang telah di langsungkan di San Siro, AC Milan telah berhasil menemukan bentuk permainan mereka di atas lapangan setelah menaklukkan Inter Milan dengan skor 1 - 0 pada perempatan final Coppa Italia.

Kedua tim menjalani laga ini dengan permainan yang cukup imbang. Mereka bermain secara terbuka, hal tersebut membuat peluang banyak tercipta di daerah masing masing lawan. Namun, pada akhirnya Patrick Cutrone tampil sebagai penyelamat setelah dirinya berhasil membobol gawang dari Inter Milan.

Di babak pertama, pertandingan berjalan dengan cukup lamban. Kedua tim lebih terfokus bermain secara pertahanan demi menjaga amukan dari tim lawan. Namun, seiring berjalannya waktu, tempo serangan kedua tim mulai terjadi peningkatan.

Sejatinya, Inter telah berhasil mencetak gol terlebih dahulu. Berawal dari umpan tarik Ivan Perisic di depan gawang, bola kemudian gagal di sambar Ranocchia dan membentur kaki Antonio Donnarumma dan masuk ke dalam gawangnya. Akan tetapi, wasit tidak mengsahkan gol tersebut karena masuk ke jebakan offside.

Seiring berjalannya pertandingan, tiba tiba Nikola Kalinic terpaksa di tarik keluar dari dalam lapangan yang mengalami cedera pada ankle. Posisinya pun lanngsung di gantikan oleh Patrick Cutrone. Namun, hingga pertandigan waktu normal berakhir skor masih bertahan imbang 0 -0.

Laga pun di lanjutkan dengan waktu tambahan 15 menit. Milan pun bermain lebih agresif dan lebih banyak menciptakan peluang berbahaya ke kandang tim tamu.

Seteleh beberap kali mencoba melancarkan serangan ke kandang lawan, akhirnya Milan berhasil memecahkan kebuntuan lewat aksi Patrick Cutrone. Berawal dari umpan silang yang di berikan oleh Suso ke dalam kotak penalti yang berhasil di sambar oleh Cutrone dan memberikan tendangan yang berarti ke dalam gawang Handanovic.

Skor 1 - 0 ini pun tetap bertahan hingga babak tambahan berakhir. Denngan hasil ini, Milan akhirnya berhasil lolos ke semifinal yang telah di tunggu oleh Lazio.


Susunan pemain AC Milan: A Donnarumma; Abate (Calabria 54), Bonucci, Romagnoli, Rodriguez; Kessie, Biglia, Locatelli (Calhanoglu 73); Suso, Kalinic (Cutrone 75), Bonaventura

Susunan pemain Inter Milan: Handanovic; Cancelo, Skriniar, Ranocchia, Nagatomo; Vecino, Gagliardini (Brozovic 75); Candreva (Eder 100), Joao Mario (Borja Valero 67), Perisic; Icardi 

0 comments so far,add yours

Note: Only a member of this blog may post a comment.