Manchester United dan Burton Albion telah bertemu di putaran ketiga Carabao Cup. Pertandingan yang di gelar di Old Trafford ini telah membuktikan United berada di atas level tim tamu setelah membekuk Burton dengan skor 4 - 1.

Dalam laga ini, Marcus berhasil mencetak 2 gol bagi timnya, sementara Jesse Lingard dan Mathony Martial berhasil menambah masing masing 1 gol.

Baru saja di mulainya pertandingan babak pertama, United langsung tancap gas ke kandang Burton. Lewat aksi cepat, mereka berhasil membobol gawang lawan di menit ke 4. Gol berawal dari terobosan Jesse Lingard yang mengirim umpan ke dalam kotak penalti yang berhasil di sambar Rashford dan mencetak gol pertamanya bagi Manchester United.


Seiring berjalannya pertandingan, Rasford kembali berhasil menggandakan skor United menjadi 2- 0 di menit ke 17. Umpan pun di berikan Daley Blind dari luar kotak penalti, Rasford berusaha mencara peluang dan kemudian melepas bola dengan tembakan keras yang mengalir deras ke dalam gawang Connor Ripley.

Permainan kedua tim pun semakin meningkat, lagi lagi Setan Merah berhasil menambah skor menjadi 3 - 0. Kali ini lewat aksi Jesse Lingard yang mencatatkan namanya di papan skor. Gol berhasil di ciptakan setelah Lingard memberikan tembakan keras mengecoh kiper setelah bola mengenai badan salah satu pemain Burton. Babak pertama pun di akhiri dengan skor 3 - 0.


Kembali dari kamar ganti, Manchester semakin gencar melakukan serangan demi serangan ke kandang lawan. Alahasil, mereka kembali menambah skor ke empat lewat aksi Anthony Martial. Berkar kerja sama dengan Marcus Rashford, Martial menggiring bola ke dalam kotak penalti dan menunggu moment tepat melakukan tembakan keras yang tak sanggup di halau oleh Ripley.

Clean sheet Unitted harus buyar di sisa menit menit akhir pertandingan setelah Lioyd Dyer mencetak gol pada masa injury dan mengoyak gawang Sergio Romero dan sekaligus menjadi gol hiburan.

Pertandingan pun berakhir dengan skor 3 - 1.

Susunan pemain Manchester United: Sergio Romero (Joel Castro), Chris Smalling, Victor Lindelöf, Daley Blind, Matteo Darmian, Juan Mata (Luke Shaw), Michael Carrick, Ander Herrera, Marcus Rashford (Scott McTominay), Anthony Martial, Jesse Lingard.

Susunan pemain Burton Albion: Connor Ripley, Tom Naylor, Ben Turner (Luke Murphy), Tom Flanagan, Lloyd Dyer, Matthew Lund, Hope Akpan (Lucas Akins), Matthew Palmer, Jamie Allen (Stephen Warnock), Luke Varney, Joe Mason.

0 comments so far,add yours

Note: Only a member of this blog may post a comment.